2. Pengembangan Teknologi Jantung

Jantung merupakan organ sustem peredaran darah yang sangat vital. Gangguan pada jantung dapat mengakibatkan seluruh tubuh terganggu. Oleh karena itu, teknologi untuk mengatasi permasalahan jantung berkembang dengan pesat. Teknologi yang berhubungan dengan jantung antara lain alat EKG (elektrokardiograf), alat pacu jantung (defibrilator), dan kateter balon (balloon cathether)


Elektrokardiograf (EKG) adalah alat yang digunakan untuk mendeteksi kondisi jantung dengan cara memantau irama dan frekuensi detak jantung. Hasil pengukuran dengan menggunakan elektrokardiograf adalah elektrokardiogram.  
Elektrokardiogram pada jantung normal yang sehat dihasilkan grafik berulang yang teratur.




Pada kondisi tertentu, jantung dapat berdetak dengan lambat atau berhenti sama sekali. Alat pacu jantung adalah alat yang digunakan untuk merangsang jantung berkontraksi kembali. Alat pacu jantung mengirimkan pulsa-pulsa listrik melalui otot-otot jantung sehingga jantung dapat berfungsi kembal.  


 

Kateter balon dapat digunakan untuk memecah endapan lemak pada pembuluh sehingga darah dapat mengalir kembali. Kateter adalah sebuah pipa panjang, ramping, dan fleksibel terbuat dari bahan lentur dan dapat dilihat dengan sinar-x. Kateter dapat dilihat melalui layar monitor dan dikemudikan di sepanjang pembuluh darah atau di antara organ-organ tubuh




Untuk gangguan-gangguan sistem kardiovaskuler, para ilmuwan terus mengupayakan teknologi pengobatan yang aman, di antaranya sebagai berikut:
1. Untuk mengatasi penyumbatan pembuluh darah, telah digunakan bioteknologi t-PA untuk mengubah plasminogen darah menjadi plasmin (enzim pelarut gumpalan darah).
2. Teknik operasi bypass dan transplantasi jantung untuk membantu penderita yang mengalami gangguan serius pada organ jantungnya.
3. Transpalntasi jantung untuk penderita gagal jantung. Organ yang ditransplantasikan dapat berupa organ asli atau buatan.



Klik link dibawah ini untuk ke halaman materi selanjutnya:
>>GANGGUAN SISTEM DARAH